Kapolsek Kelumpang Hulu sambangi warga yang sedang gotong royong

TRIBRATANEWS POLRES KOTABARU – Dalam rangka Dirgahayu Bhayangkara ke-73 tanggal 1 Juli 2019, Kapolsek Kelumpang Hulu Iptu G.M Angga Satrya Wibawa,S.I.K sambangi warga yang sedang melaksanakankan gotong royong bersih-bersih dan ngampar batu yang bertempat di depan pos kamling Rt 04 desa Sidomulyo Kecamatan Kelumpang Hulu Kabupaten Kotabaru, Rabu (26/06/2019) pagi.

Dalam sambangnya kali ini Kapolsek Iptu Angga Satrya Wibawa,S.I.K juga menyampaikan pesan kamtibmas agar selalu menjaga lingkungan sekitar tetap aman dan kondusif, serta menjaga kekompakan dan tidak mudah terprovokasi terhadap berita yang belum tentu kebenarannya (hoax).

Kegiatan gotong royong seperti agar tetap dipertahankan untuk menjalin kedekatan dan komunikasi yang baik antar warga, kemudian apabila ada hal-hal yang mencurigakan agar segera melaporkan kepada ketua Rt terdekat atau langsung kepada kami pihak kepolisian, tutur Kapolsek.

 

Penulis : opr polsek

Publish : polsek kelp hulu

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *