Rakor Forkopimda, Kapolda Kalsel Tegaskan isian Tidak Keluarkan Izin Keramaian Pergantian Tahun

Pasca perhelatan pemilihan kepala daerah (Pilkada) Serentak tahun 2020 dan menjelang libur panjang akhir tahun, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Rapat Koordinasi (Rakor), Jumat (18/12/2020) pukul 20.00 Wita.

Rapat yang berlangsung di Mahligai Pancasila Banjarmasin tersebut dihadiri Plt. Sekda Provinsi Kalsel, Ketua DPRD Kalsel, Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum., Wakajati Kalsel, Danrem 101/Antasari, Danlanal Banjarmasin, Danlanud Syamsuddin Noor serta Ketua KPU Provinsi Kalsel.

Kegiatan dibuka oleh Plt. Sekda Provinsi Kalsel Bapak Roy Rizali Anwar, yang dilanjutkan dengan Sambutan Ketua KPU Kalsel Bapak Sarmuji tentang Pelaksanaan dan Penyelenggaraan Pilkada Serentak Tahun 2020.

Sementara itu Ketua DPRD Provinsi Kalsel DR(HC). H.Supian HK, S.H., M.H., dalam sambutannya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak penyelenggara Pilkada Tahun 2020 khususnya kepada Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. dan Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah yang sudah melaksanakan pengamanan dengan sangat baik.

Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum. pada kesempatannya juga mengucapkan terimakasih kepada KPU dan Bawaslu Provinsi Kalsel yang telah baik melaksanakan Pilkada Serentak Tahun 2020 dan ucapan yang sama juga diberikan kepada seluruh masyarakat Kalimantan Selatan sehingga pelaksanaan Pilkada berlangsung secara kondusif, aman, damai dan sejuk.

Terkait dengan libur panjang akhir tahun, Kapolda Kalsel menegaskan bahwa pihaknya tidak akan memberikan ijin keramaian dan untuk pelaksanaan Ibadah Natal, Kapolda menghimbau agar bisa dilaksanakan dengan mengacu kepada protokol kesehatan serta juga dapat berkoordinasi dengan Tim Gugus Covid – 19.

Sedeangkan Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah dalam sambutannya menghimbau agar para Paslon tetap melaksanakan sikap siap menang dan siap kalah sehingga tidak terjadi hal – hal yang tidak diinginkan serta tetap dapat menjaga situasi yang damai dan kondusif saat ini.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *