Antisipasi peredaran Narkoba,Polisi dan Guru laksanakan razia

TRIBRATANEWS POLRES KOTABARU – Pudi,Senin 26/02/2019 bertempat di SMA Negeri 1 Kelumpang Utara 3 (tiga) Anggota Polsek Kelumpang Utara Polres Kotabaru melaksanakan Razia barang bawaan serta seluruh ruangan kelas siswa yang di lakukan bersama-sama dengan pihak Sekolah.

Kegiatan ini guna mengantisipasi dan meminimalisir pelanggaran serta mencegah peredaran narkoba atau sejenisnya masuk ke lingkungan sekolah yang tidak sepantasnya karena Sekolahan ini merupakan tempat proses belajar mengajar menuntut ilmu,Ungkap Pak Bagus (Guru).

Dalam kegiatan ini tidak ditemukan barang bawaan yang mencurigakan tentunya kabar ini berita baik untuk SMA Negeri 1 Kelumpang Utara,Karena merupakan satu-satunya SMA yang ada di Kecamatan Kelumpang Utara.

Kapolsek Kelumpang Utara Melalui Bhabinkamtibmas Desa Pudi Bripka Winarto menyampaikan bahwa kegiatan ini sifatnya hanya kegiatan rutin,Untuk antisipasi cegah masuknya Narkoba dan barang-barang yang terlarang, dan kami akan melanjutkan nya lagi dilain waktu, Pungkasnya.

Penulis : Opt Kelp.Utara
Editor : Opt Kelp.Utara
Publish : Polsek Kelumpang Utara

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *