Kapolsek Ingatkan Warga Pesisir Pantai Akan Bahaya Cuaca Ekstrim

Tribratanews Polres Kotabaru
Kapolsek Ingatkan Warganya Akan Bahaya Cuaca Ekstrim

TRIBRATANEWS POLRES KOTABARU – Kapolsek Pulau Laut Barat Polres Kotabaru bertempat di Desa Lontar Utara Kec. Pulau Laut Barat Kapolsek Pulau Laut Barat Iptu Joko Purwanto sampaikan pesan kamtibmas kepada warga dan masyarakat setempat tentang bahaya cuaca extrim, seperti angin ribut, dan gelombang pasang pada hari Jumat (25/01/2019 ).

Pada kesempatan tersebut Kapolsek Iptu Joko Purwanto menghimbau kepada masyarakat yg tinggal dipesisir pinggir pantai agar selalu waspata terhadap cuaca yang tidak menentu, seperti angin kencang dan gelombang pasang, serta intensitar hujan yang seribg terjadi, serta menyisipkan himbauan kamtibmas kepada masyarak. Sembari bercanda dengan mereka tak terlihat ada jarak diantara mereka.

Kapolsek Pulau Laut Barat Iptu Joko Purwanto mengungkapkan” dengan adanya penyampaian serta himbauan sejak dini akan seringnya terjadi cuaca ekstrim kepada masyarakat yang tinggal disepanjang pinggir pesisir pantai, diharapkan warga dan masyarakat yang mayoritasnya mata pencaharian Nelayan ini agar tidak turun melaut untuk menangkap ikan sementara waktu.

Kapolres Kotabaru AKBP SUHASTO, S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Pulau Barat IPTU JOKO PURWANTO saat dikonfirmasi “ melalui penyampain sejak dini kepada mereka khususnya nelayan diharapkan kewaspadaan masyarakat lebih tinggi lagi untuk menghadapi cuaca ekstrim (angin barat) ” Pungkasnya

H. Ngatta selaku Tokoh masyarakat setempat menyampaikan “Terima kasih kepada Bapak Kapolsek dan seluruh anggotanya yang telah memberikan rasa aman dan nyaman dalam menjaga kamtibmas di Kecamatan Pulau Laut Barat” Pungkasnya.

Penulis : Ops Polsek PL. Barat

Editor : Humas Polres Kotabaru

Publis : Humas Polres Kotabaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *