Review Overview
Polres Kotabaru – Kapolres Kotabaru, AKBP M. Gafur Aditya Siregar, S.I.K meninjau pelaksanaan Vaksinasi Merdeka Anak di TK Kemala Bhayangkari Kotabaru, Rabu (12/01).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres juga didampingi oleh Ketua Bhayangkari Cabang Kotabaru, Ny. Erni Gafur Siregar beserta pengurus Bhayangkari lainnya.
111 Dosis vaksin Covid-19 jenis Sinovac disuntikan kepada anak usia 6-11 tahun yang mengikuti pelaksanaan vaksinasi.
Vaksinasi diikuti oleh murid-murid dari sejumlah Taman Kanak-Kanak di Kotabaru.
Ny. Erni Gafur Siregar menuturkan, vaksinasi penting untuk merangsang kekebalan anak terhadap Covid-19, juga untuk mempercepat terbentuknya herd immunity di Kotabaru.
“Jadi agar anak-anak tertarik dan merasa rileks saat divaksin kita siapkan hiburan dan hadiah untuk anak-anak” ujar Ketua Bhayangkari disela-sela pelaksanaan vaksinasi.
Polres Kotabaru sendiri terus menggalakan Vaksinasi Merdeka Anak, hingga saat ini ratusan anak usia 6-11 tahun di Kotabaru telah di vaksin Covid-19 dosis pertama.
Humas Polres Kotabaru