Review Overview
Tribratanews Polres Kotabaru – 11/02/2019. Anggota Marnit Tanjung Samalantakan melaksanakan kegiatan sambang desa di desa Sasulung Kec. Pamukan Selatan kab. Kotabaru
Selain bersilahturahmi dengan warga tujuan petugas polair sambangi warga masyarakat pesisir ini yaitu untuk memberikan pesan pesan kamtibmas.
Salah satunya yaitu mengingatkan kembali tentang cuaca yang tidak menentu untuk saat ini, bilamana mau melaut mencari untuk lebih berhati hati serta mengutamakan keselamatan.
Kemudian menghimbau kepada masyarakat agar dalam mencari ikan di laut jangan menggunakan alat tangkap yang dilarang oleh undang – undang seperti potasium, bahan peledak dan lain sebagainnya yang tidak ramah lingkungan.
Diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan sambang desa ini, kehadiran polri di tengah tengah masyarakat bisa di rasakan.
Penulis : Opt Sat Polair
Publish : Humas Polres Kotabaru