Polres Kotabaru Bawa Tim Kesehatan Ke Rumah Ketua MUI

Tribratanews Polres Kotabaru
Wakapolres Kotabaru dan PJU Polres Kotabaru Bersilaturahmi Ke Rumah Ketua MUI Kabuaten Kotabaru

TRIBRATANEWS POLRES KOTABARU – Untuk terus meningkatkan iman dan taqwa serta untuk memperpanjang silaturahmi, Wakapolres Kotabaru Kompol Arief Prasetya S.I.K., M.Med.Kom melakukan kunjungan ke rumah ketua MUI Kabupaten Kotabaru.

Dalam kunjungan silaturahmi tersebut, Wakapolres Kotabaru di damping oleh Kasat Intel, Kasat Binmas, KBO Intel, dan Anggota Dokkes Polres Kotabaru. Kegiatan tersebut disambut baik serta ramah tamah oleh pemilik rumah yaitu ketua MUI KH. Mustar Mustajab.

Wakapolres Kotabaru menyampaikan “Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan silaturahmi secara langsung dan mempererat tali perasaudaraan antara kepolisian dengan para ulama di wilayah Kotabaru” Ucap Wakapolres.

Kegiatan ini juga bertujuan untuk memberikan bantuan kesehatan dari Polres Kotabaru kepada ketua MUI Kotabaru agar selalu sehat dan dapat mendoakan untuk keamanan dan kelancaran pemilu 2019 terutama di Wilayah Kotabaru.

Wakapolres Kotabaru berpesan serta meminta bantuan untuk mensosialisasikan untuk menolak tempat ibadah digunakan untuk kepentingan kampanye, issue hoax, sara, dan radikalisme. Kami berharap di daerah Kotabaru tidak ada yang ikut ikutan seperti di daerah lain yang saat ini sedang buming.

Penulis : Humas Polres Kotabaru

Editor : Arief

Publish : Humas Polres Kotabaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *