Sat Lantas Polres Kotabaru Bagikan Selebaran Protokol Kesehatan New Normal

TRIBRATA NEWS POLRES KOTABARU – Sat Lantas Polres Kotabaru membagikan selebaran Protokol Kesehatan New Normal antisipasi/pencegahan Covid–19 kepada masyarakat Kabupaten Kotabaru, tepat di depan mako Polres Sat Lantas , senin (15/06/20).

Sosialisasi ini meliputi tentang pencegahan Virus Corona kepada Masyarakat dan penyampaian pesan-pesan Kamtibmas agar selalu waspada terhadap Dampak virus Corona. Dalam Kegiatan tersebut juga diikuti kegiatan pembagian selebaran himbauan tentang Protokol Kesehatan New Normal yang berisikan himbauan ; selalu mencuci tangan dengan menggunakan sabun dan air yang mengalir , jaga jarak dengan orang lain, gunakan masker saat bepergian, jauhi tempat keramaian, bersihkan badan, pastikan tubuh dalam kondisi sehat. Selanjutnya sosialisasi kepada masyarakat untuk bersama-sama membangun kesadaran pencegahan dan memerangi Covid -19 sesuai instruksi Maklumat Kapolri Nomor 2 Tahun 2020.

Kapolres Kotabaru AKBP Andi Adnan Syafruddin, S.H.,S.I.K.,M.M. melalui Kasat Lantas AKP Lendra Ambarsari, S.H.,S.I.K. menyatakan “kami akan betul-betul perhatikan pendisiplinan masyarakat di era New Normal saat ini, jadi dimohon kepada seluruh masyarakat agar ikut disiplin untuk ikuti anjuran dan aturan protokol kesehatan yang diberlakukan saat ini, untuk kepentingan dan keselamatan bersama”. tutur beliau

Editor ; Humas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *