Sosok Polisi Pejuang Dimasa Pendemi Covid-19 Menjadi Harapan Masyarakat, Menjaga Stabilitas Perekonomian Negeri

     Pada era ini seluruh masyarakat sudah rata-rata mengetahui dan paham apa itu tugasnya Polisi, walaupun ada beberapa dan hanya sebagian kecil masyarakat saja yang belum mengetahui apa tugas polisi. Tugas Polisi secara umum sejak zaman terlahirnya Polri hingga saat ini yaitu sebagai Pelindung, Pengayom, Pelayan, memelihara kemananan dan ketertiban Masyarakat.

   Semenjak munculnya wabah Virus COVID-19 di tahun 2020 yang menjadikan perekonomian dalam negeri turun drastis dan bahkan banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaannya. Hal tersebut otomatis juga berimbas pada stabilitas kemanan dalam negri, dimana saat angka pengangguran dan kemiskinan naik secara kemungkinan akan banyak terjadi peluang tindak pidana. Disamping itu juga pemerintah menerapkan sistem lockdown,wajib penggunaan masker dan memberikan sanksi bagi mereka yang melanggar menjadi dilema dikalangan masyarakat, ada diantara mereka yang menerimanya dan banyak pula yang mengacuhkannya dengan alasan untuk mencukupi kebutuhan hidup sehari-hari.

    Melihat dari permasalahan tersebut diatas, yang tidak menerima hal tersebut rata-rata dari masyarakat kalangan yang tidak mampu dan mereka berharap ada yang membantu mereka dalam meringankan beban di Masa Pendemi COVID-19 ini, tidak mungkin masyarakat yang jauh tinggal di pelosok-pelosok desa mengharapkan ada sosok Humanis dan Berkemanusiaan yang rela membantu mereka. Yupss.. tiba-tiba Kemunculan sosok Polisi IPTU Mujianto yang sering disapa masyarakat Mbah Muji ini menjabat sebagai KBO Satbinmas di Polres Kotabaru menjadi pejuang harapan bagi Masyarakat di Masa Pendemi COVID-19 ini. Bagaimana tidak, IPTU Mujianto rela setiap minggunya menyisihkan sebagian rezeki untuk dibelikan sembako dan dibagi-bagikan kepada Masyarakat yang benar-benar membutuhkan.

        Bukan hanya kalangan masyarakat yang kurang mampu saja, Namun Mbah Muji juga menunjukkan sisi Humanis dan Kemanusiaan dalam membantu meringankan mereka yang sedang mencari nafkah untuk menghidupi keluarganya di saat masa Pendemi COVID-19. Seperti beliau membantu memberikan makan siang secara gratis kepada tukang becak, sehingga mereka tetap semangat dan merasa di motivasi dalam mencari nafkah di era yang cukup sulit ini.

      Jadi tugas polisi itu bukan hanya menegakkan hukum saja, Namun sisi Humanis dan Kemanusiaan Polisi juga berperan penting dalam membantu meringankan beban masyarakat yang membutuhkan sehingga menjadi motivasi bagi masyarakat dalam mencari nafkah. Polisi itu selalu ada untuk membantu masyarakat dimana ini merujuk pada program prioritas Kapolri Transformasi Polri Menuju PRESISI, seperti sosok IPTU Mujianto ini atau yang sering disapa Mbah Muji oleh Masyarakat sudah merupakan wujud salah satu dari Transformasi Polri yang PRESISI. Beliau rela lho menyisihkan sebagian penghasilannya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan setiap minggunya di Masa Pendemi COVID-19 yang belum kunjung berakhir ini. Masyarakat berharap banyak Polisi yang meniru sikap dari Mbah Muji ini yang senang membantu masyarakat walau disamping beliau juga menghidupi keluarganya sendiri. Usia Polri pada 1 Juli 2021 sudah 75 Tahun, Kami segenap jajaran Polri berusaha untuk bisa menjadi sosok Polri yang Humanis dan berjiwa Kemanusiaan bagi Masyarakat sehingga terciptanya kepercayaan masyarakat yang tinggi kepada Polri dalam melindungi,mengayomi dan melayani masyarakat.

Penanggung Jawab : AKBP Andi Adnan Syafrudin,S.H.,S.I.K.,M.M.
Penulis : Briptu M.Jayadi,S.H.
Editor : Brigadir Wahyu Bagus Pratama,S.H.,M.M.
Publish : Humas Polres Kotabaru

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *