Home » HEADLINE NEWS » Polsek Kelumpang Selatan Sosialisasikan Aplikasi Siparama Kepada Masyarakat Desa Sukamaju

Polsek Kelumpang Selatan Sosialisasikan Aplikasi Siparama Kepada Masyarakat Desa Sukamaju

Tribratanews Polres Kotabaru – Bertempat di aula desa Sukamaju, Polsek Kelumpang selatan menggelar sosialisasi aplikasi Siparama Polres Kotabaru kepada masyarakat desa Sukamaju Kecamatan Kelumpang Selatan. Rabu (19/02/2020).

Dihadapan puluhan masyarakat setempat yang hadir, Aiptu Gatot Afriyanto memaparkan tentang fungsi aplikasi Siparama Polres Kotabaru.

“Aplikasi ini berbasis online yang dibuat untuk memudahkan pelayanan Polres Kotabaru kepada masyarakat.” buka Aiptu Gator Afriyanto, Kanit Binmas Polsek Kelumpang Selatan.

Dijelaskan oleh Aiptu Gatot, masyarakat dapat memanfaat berbagai fitur yang ditawarkan oleh aplikasi Siparama, diantaranya telepon cepat kepada petugas Polisi jika terjadi peristiwa di masyarakat.

Masyarakat yang hendak mengurus Surat Ijin Mengemudi (SIM) juga dapat mendaftar melalui aplikasi ini yang nantinya akan ditindak lanjuti oleh petugas.

“Selain itu, ada juga fitur Simaritim yang dapat memberikan informasi seputar cuaca di wilayah perairan Kabupaten Kotabaru.” tambahnya.

Disamping melakukan sosialisasi aplikasi Siparama, Aiptu Gatot yang dalam kesempatan tersebut didampingi oleh 2 personel Polsek Kelumpang Selatan, juga memberikan sejumlah himbauan kamtibmas kepada masyarakat.

Diantaranya meminta warga untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tingagal masing-masing.

Penulis : Humas Polsek Kelumpang Selatan
Editor : Humas Polres Kotabaru
Publis : Humas Polres Kotabaru

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Himbauan dan Pemberitahuan One Way System di Jalan Sekitar Siring Laut Kotabaru

Polres Kotabaru PoldaKalsel – Satuan Lalu Lintas Polres Kotabaru melaksanakan kegiatan himbauan dan pemberitahuan mengenai ...

Tebar Berkah di Hari Jumat; Sat Binmas Polres Kotabaru Bagikan Nasi Ke Warga Usai Shalat Subuh Berjamaah

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Satuan Binmas Polres Kotabaru menggelar acara mengharukan yang diberi nama “Jumat ...

Pelatihan Fungsi Teknis Kehumasan T.A. 2023: Meningkatkan Kemampuan Komunikasi dan Interaksi Digital

Polres Kotabaru menggelar Pelatihan Fungsi Teknis Kehumasan dengan tema “Kemampuan Komunikasi dan Interaksi Digital” hari ...

%d blogger menyukai ini: