Home » HEADLINE NEWS » Wakapolres Kotabaru Berkunjung ke Kampung Bebas Narkoba di Desa Tegalrejo

Wakapolres Kotabaru Berkunjung ke Kampung Bebas Narkoba di Desa Tegalrejo

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Wakapolres Kotabaru, KOMPOL AGUS RUSDI SUKANDAR, SH, SIK, MH, melaksanakan kunjungan kerja ke Wilayah Hukum Polsek Kelumpang Hilir. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan pengecekan kesiapan Posko Kampung Bebas Narkoba di Desa Tegalrejo, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru. Wakapolres Kotabaru datang dengan didampingi oleh sejumlah pejabat Polres Kotabaru, termasuk Kasat Lantas Polres Kotabaru IPTU ROYKE NOLDY DAREAN, S.Tr.K., S.I.K, dan Kasat Intelkam Polres Kotabaru IPTU I GUSTI NGURAH UTAMA PUTRA, S.Tr.K. Kedatangan Wakapolres Kotabaru disambut hangat di Posko Kampung Bebas Narkoba oleh berbagai pihak, termasuk Kasat Narkoba Polres Kotabaru IPTU PEBE SUPRIYADI, S.E., Kapolsek Kelumpang Hilir IPTU MARJOKO,…

Review Overview

User Rating: 4.75 ( 1 votes)

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Wakapolres Kotabaru, KOMPOL AGUS RUSDI SUKANDAR, SH, SIK, MH, melaksanakan kunjungan kerja ke Wilayah Hukum Polsek Kelumpang Hilir.

Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan pengecekan kesiapan Posko Kampung Bebas Narkoba di Desa Tegalrejo, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kotabaru.

Wakapolres Kotabaru datang dengan didampingi oleh sejumlah pejabat Polres Kotabaru, termasuk Kasat Lantas Polres Kotabaru IPTU ROYKE NOLDY DAREAN, S.Tr.K., S.I.K, dan Kasat Intelkam Polres Kotabaru IPTU I GUSTI NGURAH UTAMA PUTRA, S.Tr.K.

Kedatangan Wakapolres Kotabaru disambut hangat di Posko Kampung Bebas Narkoba oleh berbagai pihak, termasuk Kasat Narkoba Polres Kotabaru IPTU PEBE SUPRIYADI, S.E., Kapolsek Kelumpang Hilir IPTU MARJOKO, S.E., M.M., Direktur Bumdes Pesona Rejo Jaya TRI WIDODO, serta Ketua Kampung Bebas Narkoba Desa Tegalrejo, MASHUDI, beserta Perangkat Kampung Bebas Narkoba Desa Tegalrejo.

Selama kunjungan, berbagai agenda dilaksanakan, termasuk pengecekan Posko dan pemberian arahan oleh Wakapolres Kotabaru.

Dalam arahannya, Wakapolres menjelaskan bahwa kunjungan ini dilakukan sebagai persiapan menyambut penilaian Kampung Bebas Narkoba oleh Dit Resnarkoba Polda Kalsel pada tanggal 8 September 2023.

Wakapolres juga memberikan dorongan agar Kampung Bebas Narkoba ini bisa meraih peringkat pertama dalam penilaian tersebut.

Wakapolres mengucapkan terima kasih kepada Polsek Kelumpang Hilir atas bantuan dan kesiapannya dalam menjadikan Kampung Bebas Narkoba ini sebagai perwakilan Polres Kotabaru. Selain itu, dia juga berharap agar kedepannya bisa dilakukan sosialisasi tentang bahaya narkoba di sekolah-sekolah dengan memberikan edukasi yang lebih baik.

(Humas Polres Kotabaru).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

x

Check Also

Jelang Masa Kampanye Pemilu 2024, Polisi di Kotabaru Kalsel Bakal Gencar Patroli Siber

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Aparat kepolisian di wilayah Kabupaten Kotabaru, bakal rutin melakukan patroli siber ...

Cooling system Pemilu Damai 2024; Sat Binmas Polres Kotabaru Silaturahmi Ketua Dewan Adat Dayak Kotabaru

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Satuan Binmas (Sat Binmas) Polres Kotabaru melaksanakan Silaturahmi Kamtibmas dengan Ketua ...

Peduli Korban Kebakaran di Dusun Salat; Kapolsek Hampang Berikan Bantuan Sembako

Polres Kotabaru Polda Kalsel _Kapolsek Hampang bersama Muspika Kecamatan Hampang melaksanakan kunjungan dan memberikan bantuan ...

%d blogger menyukai ini: